Beranda Arsitektur 7 Rumah tersembunyi yang sangat mengagumkan

7 Rumah tersembunyi yang sangat mengagumkan

BAGIKAN
Ilustrasi (Pixabay)

Setiap orang pasti ingin memiliki rumah impian. Tapi konsep yang diinginkan berbeda-beda.Ada yang mau rumah di tengah kota yang padat, ada juga yang mau rumahnya di tempat yang tenang.

Nah, bagi mereka yang menginginkan rumah impiannya berada di tempat yang tenang, mungkin bisa melihat desain-desain rumah ini.

Sebab, mereka berada di tempat-tempat tersembunyi yang jauh dari pandangan publik bahkan terlihat kasat mata. Tapi jangan salah, rumah-rumah tersebut sangat indah dan elegan.

Berikut 7 rumah yang mengagumkan tapi tersembunyi dari penglihatan dilansir dari Bright Side

1. Dugout house di Texas, AS

ugout house di Texas, AS.

Dari jauh, hanya terlihat bukit yang ditumbuhi tanaman hijau. Tapi ternyata itu adalah sebuah rumah yang memiliki segalanya.

Dugout house di Texas, AS.

Rumah ini memang tertanam sekitar 2 m di tanah. Bahkan ada kolam kecil di halaman belakangnya.

2. Bungalow di British Columbia, Kanada

Bungalow di British Columbia, Kanada.

Buat mereka yang menyukai ketenangan maka rumah ini sangat cocok untuk Anda.

Bungalow di British Columbia, Kanada.

Tempatnya berada di pinggir sungai, tertutup pohon-pohon pinus dan bebatuan. Namun arsitek rumahnya sangat indah.

3. Canyon mansion di Utah, AS

Canyon mansion di Utah, AS.

Rumah sederhana ini dibangun pada tahun 1986 oleh pasangan suami istri yang impiannya tinggal di tempat yang sepi.

Canyon mansion di Utah, AS.

Yah memang sepi. Karena lokasinya berada di bawah batu merah raksasa di tengah-tengah Grand Canyon, taman nasional di Amerika Serikat.

4. Villa Vals di Vals, Swiss

Villa Vals di Vals, Swiss.

Alasan di balik ide untuk membuat vila bawah tanah adalah hukum setempat, di mana pihak berwenang melarang mendirikan bangunan tinggi karena dapat merusak pemandangan.

Villa Vals di Vals, Swiss.

Karena itulah desain interior Belanda seperti Hella Jongerius, Demakersvan, dan Claudy Jongstra memutuskan untuk membangun rumah di dalam sebuah gua.

5. Pondok chalet di Hordaland, Norwegia

Pondok chalet di Hordaland, Norwegia.

Sebuah pondok dibangun sendirian di samping sebuah danau di daerah pegunungan yang tak tersentuh di bagian barat Norwegia. Ukurannya sekitar 35 meter persegi.

Jika ingin ke sana, kita hanya bisa berjalan kaki atau menunggang kuda.

Pondok chalet di Hordaland, Norwegia.

Bagi penting dari pondok yang dibangun pada tahun 2012 dan selesai pada 2013 ini adalah konsep landskapnya yang terdiri dari rumput, bebatuan, dan material pondok lainnya.

6. Hotel Mirrorcube di Lapland, Swedia

Bangunan kali ini bukan rumah, melainkan hotel. Letaknya di atas pohon seperti sangkar burung. Namun dinding luar bangunannya dihadapkan dengan kaca dan dilapisi film inframerah.

Hotel Mirrorcube di Lapland, Swedia.

Dari bawah, bangunan ini nampak tidak terlihat karena pantulan pohon. Namun jika diperhatikan dengan jelas, ada sebuah kamar di atas sana.

Hotel Mirrorcube di Lapland, Swedia.

7. Penthouse di Beirut, Lebanon

Penthouse di Beirut, Lebanon.

Awalnya, tidak ada yang percaya pada gagasan tentang sebuah rumah yang dibangun di dalam tebing.

Namun ternyata proyek tersebut banyak menarik calon investor. Sampai akhirnya diambil oleh agen real estat Lebanon.

Penthouse di Beirut, Lebanon.

Bangunan ini adalah sebuah penthouse yang disewakan. Tempatnya berada di dalam tebing dan menghadap ke laut.

Daya tarik utamanya ada di kolam renang bertingkat dan kolam renang dengan kaca.

Menarik bukan rumah-rumah tersebut? Mana yang jadi favorit Anda?