BAGIKAN
(Credit : Aitor-Ruiz-Redondo)

Sebuah tim internasional, yang dipimpin oleh seorang arkeolog dari University of Southampton dan University of Bordeaux, telah mengungkapkan contoh pertama seni gua figuratif Palaeolitikum (Zaman Batu Tua) yang ditemukan di Semenanjung Balkan.

Aitor Ruiz-Redondo bekerja dengan para peneliti dari universitas Cantabria (Spanyol), Newfoundland (Kanada), Zagreb (Kroasia) dan Museum Arkeologi Istria (Kroasia) untuk mempelajari lukisan-lukisan tersebut, yang mungkin bisa berusia hingga 34.000 tahun.

Seni gua ini pertama kali ditemukan pada tahun 2010 di Romualdova Pećina (‘gua Romuald’) di Istria di Kroasia, ketika Darko Komšo, Direktur Museum Arkeologi Istria, memperhatikan keberadaan sisa-sisa warna merah di bagian dalam dari gua.

[Credit: Aitor Ruiz-Redondo]
Setelah penemuannya, tim yang dipimpin oleh Dr. Ruiz-Redondo dan didanai oleh Negara Prancis dan Museum Arkeologi Istria, dengan dukungan Natura Histrica, melakukan analisis terperinci dari lukisan-lukisan dan konteks arkeologis mereka.

Ini mengarah pada identifikasi beberapa lukisan figuratif, termasuk bison, ibex (hewan sejenis kambing ), dan kemungkinan dua tokoh antropomorfik yang menegaskan zaman Palaeolitikum dalam karya seni. Selanjutnya, penggalian yang dilakukan di tanah di bawah lukisan-lukisan ini menghasilkan temuan sejumlah sisa-sisa dari zaman Palaeolitik berupa peralatan batu, krayon oker dan beberapa potong arang.

Penanggalan radiokarbon dari benda-benda ini menunjukkan perkiraan usia sekitar 17.000 tahun dan data yang diperoleh secara tidak langsung lainnya, menunjukkan bahwa lukisan tersebut berasal dari periode yang bahkan lebih awal lagi sekitar 34.000-31.000 tahun yang lalu. Penelitian lebih lanjut akan dilakukan untuk menentukan usia yang lebih akurat dari karya seni cadas ini.

Temuan diterbitkan di jurnal Antiquity.

 

[Credit: Aitor Ruiz-Redondo]
Penemuan ini memperluas daftar karya seni dari zaman Palaeolitikum di Eropa Tenggara hingga saat ini. Sehingga telah menjadikan Romualdova Pećina sebagai situs pertama di mana karya seni batuan figuratif Palaeolitkum telah ditemukan di daerah ini. Termasuk dengan karya seni di gua Badanj dari Bosnia dan Herzegovina, keduanya adalah satu-satunya contoh karya seni batuan dari periode Palaeolitikum di Balkan.

Aitor Ruiz-Redondo dari University of Southampton, mengatakan: “Temuan penting ini luar biasa dan memberi cahaya baru bagi pemahaman karya seni Palaeolitikum di wilayah Kroasia dan Semenanjung Balkan, serta hubungannya dengan fenomena simultan di seluruh Eropa.”

Sebuah proyek baru yang dimulai oleh Ruiz-Redondo dan timnya, yang didanai oleh British Academy, akan mengembangkan penelitian lebih lanjut di dua lokasi ini selama beberapa tahun ke depan.