Beranda Khalayak Yayasan Mapanbumi Berikan Pengobatan Gratis Bagi Warga Desa Kota Batu

Yayasan Mapanbumi Berikan Pengobatan Gratis Bagi Warga Desa Kota Batu

BAGIKAN
Kades Kota Batu Bersama Tim Medis

Yayasan Majlis Pandita Buddha Mayitreya Indonesia yang berpusat di Jakarta belum lama ini telah menyeleggarakan kegiatan pengobatan secara gratis bagi warga masyarakat khususnya Desa Kota Batu, Kecamatan Ciomas, Kabupaten Bogor.

Menurut Ketua Tim Mapanbumi Efendi kepada kegiatan ini merupakan bentuk kecintaan terhadap sesama dan ini murni pendanaannya dari jamaah Mapanbumi, adapun tim dokter atau medis sebanyak 13 orang yang menangani layanan penyakit secara umum,gigi dan akupuntur, Ungkapnya.

Dikatakannya “untuk saat ini kami layani jumlah pasien sebanyak 250 atau lebih, apabila pasien yang tidak tertangani maka akan kami berikan rujukan dan untuk saat ini kegiatan dapat dilaksanakan dengan lancar, mudah-mudahan dengan kegiatan ini dapat bermanfaat bagi masyarakat yang membutuhkan, adapun kami dari Mapanbumi melaksanakan tugas di wilayah Banten, Jakarta dan Bogor, adapun Mapanbumi memiliki jumlah 29 yang berada di Propinsi wilyah Indonesia”, Tegasnya.

Kades Kota Batu Abdurahman Firdaus mengucapkan terimakasih kepada tim Mapanbumi yang sudah memberikan pengobatan secara gratis, mudah-mudahan apa yang dilakukan mendapat balasan dari Tuhan YME.